Senin, 25 November 2013

Kuliner Khas Kalimantan

Makanan Khas Kalimantan :

DANGI
PISANG GORENG PONTIANAK

BUBUR GUNTING
Bubur Gunting, jangan membayangkan bubur digunting-gunting ya, karena memang tidak bisa juga. Bubur Gunting ini berisi kacang hijau kupas dengan kuah yang manis dan ditambahkan potongan cakwe yang digunting, that's why namanya Bubur Gunting.


BUBUR PEDAS

Bubur yang kaya rempah – rempah ini merupakan campuran rempah dan beras yang ditumbuk menjadi satu dengan dicampur daun kangkung dan daun kesum yang hanya bisa ditemukan di wilayah Singkawang yang kemudian disajikan dengan potongan daging, ikan teri dan kacang goreng serta percikan jeruk limau.

SOTONG
Sotong adalah makanan seafood sejenis cumi-cumi, tapi keduanya berbeda. Bentuk tubuh sotong cenderung lebih pipih daripada cumi-cumi. Hewan ini dapat ditemukan di hampir semua perairan berukuran besar, misalnya di air tawar, air payau, atau air asin pada kedalaman yang bervariasi


KWETIAU GORENG (CHAU PAN)


Salah satu kwetiau goreng favorit dan yang terenak ada di Jl. Gm. Situt . Namanya kweitau A Phin.  Buka pada jam 5 sore – 9 malam. Kalau ingin mencoba kwetiau gorengnya harap datang sebelum jam 9 malam. Karena biasanya jam 8 sudah habis !

BAKMI PANGSIT (JAM MIAN)

Bakmi bikinan tangan merupakan salah satu makanan khas di Singkawang. Dengan tambahan pangsit dan kuah daging yang panas, bakmi pangsit alias jam mian ini sangat diminati banyak orang Salah satu yang terkenal ada di jalan Padang Pasir  dan di jalan Gm. Situt (bakmi Aloi) . Buka pada jam 10 pagi sampai jam 3 sore.


BAKSO SAPI
Bakso sapi di Singkawang sangat khas karena disajikan dengan Yong Theu Fu (makanan khas orang Hakka berupa tahu yang diisi dengan daging cincang). Salah satu bakso sapi yang terenak ada di jalan niaga yaitu BAKSO 21. Bakso sapi ini buka dari jam 10 pagi sampai jam 2 siang.


BUBUR DAGING

Bubur daging babi di Singkawang lebih menyerupai nasi setengah bubur yang disirami dengan kuah dan daging babi dan jeroannya. Dimakan selagi panas akan memberikan citarasa yang berbeda dengan bubur dimanapun. Salah satu tempat favorit adalah Bubur Aloi di samping Pasar Babi Singkawang. Tempat ini hanya buka jam 2 pagi sampai jam 10 pagi.


CHOI PAU PAN
Choi pau pan atau biasanya dikenal dengan choypan di Jakarta. Choi pau pan adalah kue yang terbuat dari tepung sagu yang dikukus dan diisi berbagai macam sayuran. Salah satu makanan yang tidak boleh dilewatkan. Tempat yang terkenal  ada di daerah Sakkok. Waktu yang paling pas untuk mencicipi Choi pau pan ini adalah sore hari. Di Jakarta adanya di Krendang, Jembatan lima, Mangga dua, Pasar Glodok, Komplek Perumahan Sunter, Kelapa Gading, Kemayoran.

Kue Asal Kalimantan :

Kue Bingka Kentang

Minuman Khas Kalimantan Barat

Lidah Buaya

Minuman Madu Hutan 

1 komentar:

  1. Tunggu update terbaru kita ya : Resep, tempat jual di jakarta, di daerahnya masing-masing, harga, dan makanan lezat lainnya...

    BalasHapus